Pilihan Tipe Kamar Favehotel Cilacap yang Beragam, Ada 3 Tipe Baru, Lho!
Akhir pekan baru saja berlalu, tetapi berburu informasi tentang liburan terus berlanjut, dong. Meski entah kapan akan berlibur lagi, yang penting cari-cari referensi dulu. Kalau uang saku sudah terkumpul dan waktunya cocok, bisa langsung gass berangkat!
Saat akan berlibur ke luar kota atau ke mana pun yang mengharuskan menginap, hotel menjadi hal yang sangat penting serta harus dipertimbangkan benar-benar ketika memilih. Salah satu yang menjadi pertimbanganku dalam memilih hotel adalah kenyamanannya, apalagi kalau liburan yang kupilih adalah staycation.
Bagi orang Jogja sepertiku, Cilacap merupakan tujuan wisata yang seringkali dipilih karena lokasinya tidak terlalu jauh ataupun tidak terlalu dekat. Sehingga bisa dikatakan piknik beneran, bukan sekadar piknik tipis-tipis. Selain lokasi yang pas, di Cilacap juga banyak ragam destinasi wisatanya. Dari wisata alam, wisata sejarah, wisata kuliner, dan sebagainya.
favehotel Cilacap yang Full Fasilitas Istimewa
Sebelum berangkat liburan, biasanya aku menyusun itinerary terlebih dahulu, dengan tujuan ketika tiba di kota jujugan tidak kebingungan hendak ke mana serta harus ngapain saja. Hotel atau penginapan wajib banget sudah masuk ke dalam rencana perjalanan. Misalnya, saat berlibur ke Cilacap seperti yang kusebutkan di atas, favehotel Cilacap bisa menjadi referensi tempat menginap. Hotel yang sudah tak asing bagi para traveler yang ke Cilacap ini selalu menjadi pilihan karena lokasinya strategis, tak hanya bagi para wisatawan, tetapi juga para pebisnis.
Terletak di pusat kota, hanya beberapa menit dari stasiun kereta dan bandara, favehotel Cilacap menawarkan akses mudah ke lokasi industri Pertamina, Semen Dynamix, PLTU, serta Pantai Teluk Penyu dan lokasi wisata lainnya.
Suasana sunset dari rooftop favehotel Cilacap (dok. IG @favehotelcilacap) |
Selain itu, fasilitas di hotel ini lengkap dengan tersedianya minimarket serta restoran. Semakin istimewa karena terdapat kolam renang yang berada di rooftop, sehingga para tamu bisa berenang sekaligus bersantai di Skylounge Rooftop Bar sembari menikmati panorama aerial di sekitar hotel, termasuk pemandangan laut yang memang sangat dekat dari hotel.
Baca juga: Istimewa! Menikmati Sajian Seafood Mabar Nusantara di Favehotel Cilacap
Spesifikasi Kamar Tipe Baru di favehotel Cilacap
Soal fasilitas kamar jangan diragukan. Hotel yang sudah berlabel internasional ini, sebelumnya memliki 108 kamar yang terbagi dalam tiga tipe, yaitu faveroom, freshroom, dan fabsroom. Namun, karena kian banyaknya pengunjung yang mengandalkan hotel ini ketika berlibur atau ada urusan bisnis di Cilacap, maka favehotel menambah gedung baru yang memiliki 53 kamar.
Total kamar yang dimiliki kini menjadi 161 kamar. Untuk 53 kamar di gedung baru, tentunya ada tambahan fitur yang semakin memanjakan para tamu. Terbagi menjadi tiga tipe juga, cek di bawah untuk masing-masing keistimewaannya, ya!
1. Faveroom Plus
Dalam ruangan bertipe faveroom plus ini dilengkapi tempat tidur queen atau twin size yang super nyaman untuk beristirahat, fasilitas untuk membuat teh atau kopi, serta kamar mandi dengan shower yang bisa diatur suhu airnya.
Tersedia juga fasilitas Smart Android TV, sehingga para tamu bisa menonton berbagai tayangan di Netflix, YouTube, atau lebih dari 45 saluran siaran lainnya. Tak ketinggalan layanan Wi-Fi gratis berkecepatan was-wis-wus.
Pada tipe faveroom Plus memiliki desain dinding yang estetik (dok. favehotel Cilacap) |
Ruangan tipe ini dirancang khusus pada setiap kamarnya. Berjumlah 48 kamar, masing-masing memiliki desain dinding yang estetik, cocok banget untuk background bernarsis-ria di dalam kamar.
2. Funroom
Tipe ini direkomendasikan untuk tamu yang menginap bersama keluarga, tamu dengan keperluan bisnis, atau staycation.
Berukuran luas 25 meter persegi yang cukup lega, dengan tempat tidur queen atau twin size yang super nyaman, ruangan yang full AC, brankas, peralatan pembuat kopi atau teh, dan pastinya kamar mandi berfasilitas lengkap yang bersih serta nyaman.
Setiap kamar dilengkapi safety deposit box atau brankas untuk menyimpan barang berharga (dok. IG @favehotelcilacap) |
Dilengkapi juga dengan TV 43 inch. Sangat menyenangkan bagi yang staycation dan hobi goleran di kamar hotel sambil menikmati berbagai tayangan di Netflix, YouTube, atau lebih dari 45 saluran siaran lainnya, karena ruangan ini juga dilengkapi Smart Android TV serta Wi-Fi gratis.
3. Freshroom
Kamar ini hampir sama dengan tipe freshroom di gedung utama, yaitu berukuran luas 30 meter persegi. Tempat tidurnya queen atau twin size dengan tambahan cotton bed sheet dan duvet yang akan membuat tidur tambah nyenyak.
Fasilitas lain yang membuat spesial, adanya sofa bench serta minibar di dalam kamar, juga terdapat private balcony dengan pemandangan langsung ke Teluk Penyu.
Suasana kamar tipe freshroom (dok. favehotel Cilacap) |
Seperti dua tipe kamar lainnya di gedung baru, dalam ruangan ini pun terdapat fasilitas pembuat kopi atau teh, brankas, Android Smart TV dengan total 50 channel serta Wi-Fi super kencang, sekaligus tambahan fasilitas hair dryer dan shoe shine (perlengkapan pembersih atau semir sepatu).
Mudahnya Reservasi di favehotel Cilacap
Kenyaman tiga tipe kamar di gedung baru milik favehotel Cilacap tersebut, bisa dipesan dengan cara yang sangat mudah. Langsung saja menghubungi tim sales melalui sambungan telepon atau WhatsApp di nomor +622825390555.
Atau kalian juga bisa mengunjungi website cilacap.favehotel.com untuk mendapatkan informasi yang lebih detail.
Gedung baru yang berdiri beberapa bulan lalu (dok. favehotel Cilacap) |
Baca juga: Pengalaman Staycation Saat Ramadan di LPP Garden Hotel Jogja, Ternyata Seru Banget!
Gimana, sudah terbayang nyaman dan serunya menginap di hotel yang menambah gedung barunya pada beberapa bulan lalu dan juga memiliki ballroom terbesar di Cilacap dengan kapasitas hingga 1000 orang ini? Yuk, yang mau mengajakku staycation di favehotel Cilacap plus bayarin sekalian, aku nggak menolak! #ehh 🤭